Widget edited by super-bee

Rabu, 20 Juni 2012

Manfaat Kaffir lime atau jeruk purut


Kaffir lime atau jeruk purut atau jeruk pecel adalah merupakan tumbuhan perdu yang mempunyai banyak manfaat terhadap kesehatan yaitu mulai dari buah, kulit buah dan daunnya. Kaffir lime ini juga banyak manfaatnya bagi masakan-masyakan khususnya masakan Indonesia.

Kaffir Lime atau di Indonesia dikenal dengan nama jeruk purut ini  biasanya digunakan dalam industri makanan,tetapi belakangan ini diteliti untuk digunakan di industri kosmetik sebagai bahan shampo antiketombe. Bagian yang digunakan dari tanaman herbal ini  adalah minyak aromatis (limonene,linalin asetal,geranil asetat,felladren,sitral,lemon kamfer,kadinen) yang terdapat pada kulit buahnya.Kaffir lime mengandung Vitamin A yang dapat mempertahankan kulit kepala terhadap infeksi jamur penyebab ketome,kandungan protein yang berguna untuk memperbaiki jaringan tubuh yang mengalami kerusakan. Dan dengan kandungan zat-zat lainnya, jeruk nipis dapat memberikan nutrisi yang baik untuk kulit sehingga membuat kulit kepala nampak lebih bersih, segar, halus dan pori-pori mengecil.  Jus Kaffir lime bersifat asam dan baik untuk melindungi kulit kepala dan mengurangi kerusakan rambut. Dari banyak manfaat tersebut Kaffir lime digunakan sebagai bahan baku shampo anti ketombe yang disebabkan oleh mikroorganisme.
Pengujian manfaaat kaffir lime ini dilakukan dengan cara menumbuhkan bakteri Candida albican (bakteri penyebab ketombe) dalam media cair yaitu sabourand dextrose broth dalam botol 50 ml dan diputar dengan kecepatan 200rpm pada suhu 37oC selama 24 jam kemudian dilihat absorbansinya dengan panjang gelombang 530 nm. Ekstrak kaffir lime sebanyak 0.45 mikroliter yang telah dilarutkan dengan tween 80 dimasukkan dalam media pertumbuhan Candida albicans dengan berbagai konsentrasi 100,50,10,5 % dari volume. Sampel tersebut diinkubasi dengan suhu 37 oC selama 24 jam.Kontrol yang digunakan untuk pembanding adalah tween 80 yang tidak ditambahkan kultur dan ketoconazole. Hasil yang didapat adalah kaffir lime oil dengan minyak aromatisnya dapat menghambat pertumbuhan Candida .albican dengan konsentrasi rendah.
Pengujian selanjutnya adalah dengan membuat formulasi shampoo, kemudian diujikan langsung pada manusia sebanyak 30 orang. Formulasi yang digunakan dalam shampoo yaitu :
  • Bahan :
a.   Jus kaffir lime 5000g
-     Bahan ini berguna untuk melindungi kulit kepala dan melindungi kerusakan rambut
b.              Sodium Lauril ether sulfat 50% b/b
- Bahan ini sebagai surfactans yang berfungsi sebagai substansi pembersih
c.                Sodium hydroxide
      -    Bahan ini sebagai pengontrol PH agar PH shampoo antara 5-5,
d.              Bronidox
-   Sebagai antimikroba yang dapat tumbuh pada saat shampoo disimpan
e.               Aquadest
- Sebagai pelarut
f.        Coconut diethanolamide
- Bahan ini adalah sebagai functional additives fungsinya adalah untuk mengontrol viskositas shampo.
              g.       Minyak aromatis dari kulit buah kaffir lime

·         Cara pembuatan  :
Menyiapkan jus sebanyak 10,15,20% b/b dihangatkan 75-80oC selama 1 menit.Sodium lauril ether sulfat dicampur dengan minyak kaffir lime dicampur sampai homogen kemudian ditambahakan sodium hydroxide sampai pH nya mencapai 5,5.Bronodix sebagai antimikroba dan aquadest ditambahkan dan dicampur sampai sediaan mencapai 100%.
Formula yang digunakan dalam uji manfaat kaffir lime ini tidak hanya menggunakan satu formula saja melainkan menggunakan 6 formula dengan perbedaan jumlah kaffir lime jus dan coconut diethanolamide.Perbedaan jumlah kedua bahan tersebut berpengaruh pada viskositas dari sediaan shampoo. Diethanolamide berguna sebagai bahan pembusa dan peningkat viskositas shampoo. Pada pengujiannya ada 3 formula yang digunakan yaitu dengan komposisi bahan sebagai berikut :

Formula  w/w
% coconut diethanolamide
% kaffir jus
viskositas
1
3
10
627
2
3
15
1811
3
3
20
2725

Pengujian pada manusia dilihat berdasarkan viskositas,warna,bau,jumlah busa dan kelembutan rambut setelah menggunakan shampoo. Hasilnya adalah ditemukannya perbedaan warna yang signifikan antara formula 1 dan formula 3, tetapi tidak ada perbedaan warna antara formula 2 dan formula 3. Tidak ada perbedaan statistic yang signifikan  diantara ketiga formula dalam hal bau, jumlah buih, viskositas, dan kelembutan setelah shampoo ini diaplikasikan, ketiganya tidak memberikan pebedaan statistic yang berarti. Shampo dengan formula 2 mendapat score tertinggi karena kualitasnya yang secara statistic berbeda dengan formula 1, tapi tidak berbeda dengan formula 3 sehingga  terpilih untuk melalui uji selanjutnya.
Dari beberapa tahap pengujian diatas didapatkan hasil bahwa kaffir lime jus tidak dapat menghambat pertumbuhan Candida albicans,namun pada penggunaan minyak aromatis dari kulit buahnya 1% b/v dapat menghambat pertumbuhan Candida albicans
Keunggulan dari produk kaffir lime shampoo ini adalah terbuat dari bahan herbal sehingga dapat mengurangi resiko efek samping, bekerja langsung pada jamur penyebab ketombe dengan menghambat pertumbuhannya, bahan mudah didapat dan harganya relative murah, bahan sederhana sehingga dapat dibuat sendiri.
Setelah dilakukan beberapa pengujian, diperoleh kesimpulan bahwa kaffir lime juice dapat digunakan sebagai shampoo antidandruff  jika ditambahkan 1% kaffir lime oil. Formula yang optimum untuk membuat produk shampoo ini adalah kaffir lime juice, kaffir aromatic oil, sodium lauryl ether sulfate, coconut diethanolamin, pengawet ( Bronidox L) dan air.


Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar